Detail Berita
Manfaatkan Teknologi untuk Tingkatkan Rasa Aman

Manfaatkan Teknologi untuk Tingkatkan Rasa Aman

Kamis, 30 Agustus 2018, 10:44:22 | Dibaca: 5841


Pemanfaatan teknologi terkini dalam berbagai bidang merupakan salah satu prasyarat yang harus dipenuhi agar Medan bisa menjadi smart city. Untuk itu, hal yang paling utama harus segera dilakukan adalah melakukan pemetaan  menyeluruh terhadap kebutuhan yang paling mendasar. 

"Salah satu kebutuhan mendasar tersebut adalah memanfaatkan teknologi untuk kian meningkatkan rasa aman pada masyarakat kota ini," ujar Wali Kota Medan, Drs. H.T. Dzulmi Eldin S, M.Si melalui sambutan tertulis yang dibacakan Kadis Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Medan, Zain Noval, SSTP, MAP, pada acara Pembukaan Kantor Cabang Hikvision Indonesia di Medan, Selasa (28/8) di Hotel Adi Mulia. 

Dalam acara yang juga dihadiri Country Manager of Hikvision Indonesia, Michael Chen dan Sales Project Manager of Hikvision Indonesia, Maxwell Wang, Zain Noval menyebutkan, Medan sebagai salah satu kota terdepan dalam pemanfaatan teknologi informasi, bisa mengandalkan kemajuan teknologi dalam memanfaatkan standar kehidupan warga. Banyak aspek kehidupan yang bisa dilakukan dengan lebih efisien bila memanfaatkan kemajuan teknologi. 

Zain Noval menambahkan, melalui pengembangan sarana dan prasarana dalam berbagai bidang sambil terus berinovasi menciptakan percepatan tumbuh kembang berbagai sektor, diharapkan akan mampu mendukung kemajuan di bidang ICT di masa depan. Hal ini, tambahnya, berguna untuk  menciptakan Medan sebagai kota layak huni dengan teknologi sebagai penunjang utama perkembangan tersebut.

"Dan pada hari ini, kita menjadi saksi pembukaan kantor cabang Hikvision sebagai penyedia peralatan keamanan berstandar internasional  yang berteknologi tinggi," ucap Zain Noval dalam acara yang juga dihadiri Sekretaris Dinas Kominfo, Mansyursyah, S.Sos, MAP,  dan Kepala Bidang Persandian Dinas Kominfo, Topan OP Ginting, SSTP tersebut.

Zain Noval mengharapkan, kehadiran Hikvision di Medan ini mampu menjadi salah satu pilihan bagi masyarakat yang ingin ketersediaan peralatan canggih demi mendukung rasa aman dalam kehidupannya. 

"Semoga kehadiran kantor cabang Hikvision di Medan akan mampu meningkatkan keamanan di Kota ini” kata Zain Noval Kota seraya menambahkan, dengan peningkatan keamanan, maka masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan  nyaman sehingga produktivitas pun meningkat.

Acara ini berlangsung dalam suasana semarak dan penuh kegembiraan. Peresmian Pembukaan Kantor Cabang Hikvision Indonesia di Medan ini ditandai dengan penyentuhan tombol digital secara bersama-sama oleh Kadis Kominfo Medan, Zain Noval, SSTP, MAP,  dan Country Manager of Hikvision Indonesia, Michael Chen. Setelah tombol disentuh, di layar pun tampak tampilan jalanan kota yang tertangkap oleh kamera pengaman.