Detail Berita
Kepala Dinas Kominfo Kota Medan Zain Noval, S.STP.,M.AP Buka Kegiatan Sosialisasi Pengaduan Pelayanan Informasi

Kepala Dinas Kominfo Kota Medan Zain Noval, S.STP.,M.AP Buka Kegiatan Sosialisasi Pengaduan Pelayanan Informasi

Jumat, 30 November 2018, 11:02:35 | Dibaca: 13140


Wali kota Medan, Drs. H. T. Dzulmi Eldin S,M.Si,.M.H diwakili Kepala Dinas Kominfo Kota Medan Zain Noval, SSTP.,M.AP membuka kegiatan Sosialisasi Pengaduan Pelayanana Informasi di Lingk. Pemko Medan, di hotel Grand Kanaya, Kamis (29/11). Sosialisasi ini menghadirkan sejumlah narasumber diantaranya Sekretaris Satpol PP Kota Medan, Rahmat Harahap,S.STP.MAP dan Kasi Pengaduan dan Informasi Layanan, DPMPTSP, Yogita Hutagalung, SP.MM. Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Kominfo Kota Medan mengatakan partisipas masyarakat dalam menyampaikan pengaduan di nilai cukup tinggi, hanya saja terkadang masyarakat bingung harus menyampaikannya kemana. Karena itu, Zain noval menilai perlu adanya sosialisasi kepada masyarakat agar masyarakat mengetahui bagaimana cara menyampaikan pengaduan ke Pemerintah Kota Medan. Kita sebagai aparatur pemerintah bisa menyampaikan informasi kepada masyarakat dimana wadah yang tepat bagi masyarakat dalam menyampaikan pengaduanya sehingga apa yang dilaporkan masyarakat bisa ditindak lanjuti dan di berikan jawaban yang pasti."kata Zain Noval.

Lebih lanjut, Zain Noval menjelaskan di tahun 2016 Pemko Medan sudah meluncurkan aplikasi Medan Rumah Kita (MRK). Aplikasi berbasis android yang dapat di download di Playstore ini semakin memudahkan masyarakat untuk menyampaikan pengaduanya. Ditahun yang sama pula, Pemerintah pusat juga mengeluarkan aplikasi pengaduan yang diberi nama SP4N LAPOR. Ini artinya Pemerintah pusat juga memiliki tanggung jawab untuk mengetahui permasalahan yang ada di daerah-daerah. Masyarakat tidak tahu mesti mengadu ke siapa, tapi yang paling dekat dengan masyarakat adalah Kepling, jadi kepling harus dibekali informasi yang cukup untuk dapat menjawab permasalahan yang dikeluhkan masyarakat jangan sampai masyarakat tersebut merasa sulitnya memproleh informasi ataupun menyampaikan pengaduanya."sebut Zain Noval. Sosialisasi ini di ikuti oleh para kasi trantib Kecamatan dan juga Kelurahan sekota medan.