Detail Berita
Kadis Kominfo Berikan Motivasi Tim Medan yang Berkompetisi Dalam Lomba KIM Tingkat Sumut

Kadis Kominfo Berikan Motivasi Tim Medan yang Berkompetisi Dalam Lomba KIM Tingkat Sumut

Jumat, 26 Oktober 2018, 11:44:52 | Dibaca: 1455


Kadis Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Medan, Zain Noval, SSTP, MAP menghadiri Pembukaan Lomba Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Tingkat Sumatra Utara, Jumat (26/10) di Santika Dyandra Hotel Jl. Kapten Maulana Lubis Medan.

Kehadiran Kadis Kominfo Medan ini sekaligus memberikan semangat dan motivasi kepada tim KIM Medan yang mengikuti perlombaan ini. Turut mendampinginya adalah Kabid Informasi Komunikasi Publik Kominfo Medan, Saipul Amri, S.Sos dan Kasi Pengelolaan dan Pelayanan Informasi Kominfo Medan, M. Rizki Husni.

Lomba ini dibuka oleh Gubsu, H. Edy Rahmayadi diwakili Kadis Kominfo Sumut, H. Fitriyus, SH, MSP. Pembukaan ditandai dengan pemukulan gong oleh Fitriyus didampingi Kadis Kominfo Medan, Zain Noval, SSTP, MAP dan para dewan juri.

Utusan Medan dalam lomba yang diikuti kabupaten/kota di Sumut ini adalah KIM asal kecamatan Medan Denai. KIM Medan Denai ini merupakan Juara I pada Lomba KIM Tingkat Medan yang digelar Dinas Kominfo Medan pada September lalu.

Tahun ini, Lomba KIM Sumut bertema "Sadar Teknologi Informasi Dan Cerdas Bermedia Sosial".