Senin, 20 Februari 2017, 08:13:26 | Dibaca: 1173
Suasana haru mewarnai acara syukuran memasuki gedung baru Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Medan, Jumat (17/2) di halaman kantor tersebut, Jalan Sidorukun Medan. Pasalnya, syukuran itu dirangkai dengan pelepasan Drs Darussalam Pohan yang sebelumnya merupakan Kadis Kominfo dan kini telah mendapat amanah menjadi Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah. Sedangkan tanggung memimpin Dinas Kominfo kini dipegang oleh Drs Sri Maharani selaku Plt Kepala Dinas Kominfo Medan.
Dalam acara yang dihadiri segenap kepala bidang, ASN dan tenaga harian lepas tersebut, Darussalam Pohan, mengungkapkan keharuannya atas acara ini. Dia mengaku, kalau ditanya soal hati, inginnya terus di Dinas Kominfo sampai memasuki masa pensiun. “Tetapi, sebagai abdi negara dan masyarakat saya siap, ikhlas, dan gembira menjalankan tugas baru sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Medan,” ungkapnya.
Darussalam mengaku, dia tidak akan bisa menjalankan tugasnya selama ini di Dinas Kominfo tanpa peran dari seluruh staf. Karena itu, dia menyampaikan apresiasi kepada seluruh ASN di Dinas Kominfo yang telah membantunya dalam menjalankan tugas .
“Saya juga mengucapkan selamat kepada Sri Maharani yang telah dipercaya menjadi Plt Kadis Kominfo. Semoga sukses dalam menjalankan tugas karir terus meningkat,” harapnya.
Dalam kesempatan itu, Darussalam berpesan agar seluruh ASN di Dinas Kominfo terus meningkatkan kinerja dan memacu prestasi sehingga ada peningkatan karir. Ingatlah, selalulah ikuti perkataan pimpinan. “Loyalitas itu kata kuncinya,” ucap Darussalam seraya mengingatkan agar rasa persaudaraan di kalangan ASN dan pegawai lepas di Dinas Kominfo ini tetap dipupuk.
Pada kesempatan sama, Plt Kepada Dinas Kominfo, Dra Sri Maharani MPd mengungkapkan rasa terima kasih kepada Darussalam Pohan telah memberikan banyak pelajaran bagi segenap pegawai.
Sri bertekad akan meningkatkan apa yang telah dicapai sehingga Dinas Komunikasi dan Informatika dapat menjadi instansi yang dapat diandalkan Pemko Medan.
‘Saya berharap seluruh pegawai harus lebih meningkatkan kinerja lagi. Saya pikir Pak Darussalam Pohan tentu akan kecewa jika kita tidak bisa meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi,” ungkap Sri.
Dia pun mengungkapkan rasa harunya atas kebersamaan yang telah ditunjukkan segenap pegawai dalam acara ini. Menurut, kebersamaan dan rasa persaudaraan ini merupakan modal besar untuk memajukan Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Medan.
Sementara itu, Kabid IT, Arfan Harahap mewakili pegawai mengucapkan terima kasih kepada Darussalam Pohan dan berharap agar beliau sukses menjalani tugas baru di Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah itu. Sementara itu, kepada Plt Kadis Kominfo Sri Maharani dia mengharapkan agar tetap melanjutkan apa yang sudah berjalan dengan baik dan terus meningkatkannya.
Selain diisi dengan hiburan kibot, acara ini juga ditandai dengan penyerahan cendera mata oleh Sri Maharani kepada Darussalam Pohan. Pemberian cendera mata juga dilakukan untuk tiga pegawai Dinas Kominfo yang telah memasuki masa pensiun. Di samping itu, Plt Kadis Kominfo Sri Maharani didampingi Darussalam Pohan juga melakukan pengguntingan pita sebagai tanda memasuki gedung baru yang berlokasi di halaman dalam gedung lama.