Rabu, 13 Mei 2015, 11:32:08 | Dibaca: 196990
Kepala Dinas Kominfo Kota Medan Drs Darussalam Pohan MAP didampingi Sekretaris Dinas Kominfo Kota Medan Dra Sri Maharani M.PD memimpin jalannya rapat persiapan HUT Radio Kardopa yang ke 48 tahun 2015 di balai kota, Selasa (12/5). Hadir dalam rapat ini pimpinan radio Kardopa Tiorida Simanjuntak dan perwakilan dari sejumlah SKPD terkait.
Dalam arahannya Darussalam mengatakan HUT Radio Kardopa ke 48 ini akan di selenggarakan pada tanggal 31 Mei 2015 mendatang bertempat di Lap. Merdeka Medan. Untuk kesuksesan acara ini tiap-tiap SKPD dijajaran Pemko Medan telah ditetapkan uraian tugasnya.
“uraian tugas yang telah dibuat ini guna memperlancar acara HUT Radio Kardopa, dan diharapkan SKPD tersebut segera mempersiapkannya,”ujar Darussalam.
Adapun uraian tugas yang telah di tetapkan di masing-masing SKPD ialah. Dinas Koperasi dan UMKM Kota Medan agar menghadirkan UMKM sebagai peserta lomba stand UMKM, diisi dengan produk kerajinan berupa makanan dll.
Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Medan agar menyiapkan jaka dara sebanyak 2 pasang, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Medan agar menghadirkan UMKM sebagai peserta lomba stand UMKM, diisi dengan produk songket dan kerajinan sepatu kulit.
“untuk Satpol PP Kota Medan agar menugaskan 20 (dua puluh) personil untuk mengamankan lokasi acara,”kata Darussalam.
Selanjutnya Dinas Perhubungan Kota Medan agar mengatur parker kendaraan dan mempersiapkan traffic cone pada ruas jalan yang diperlukan. Sedangkan untuk Dinas Kebersihan kota Medan agar membersihkan lokasi kegiatan dan sekitarnya sebelum dan sesudah acara, menempatkan 1 (satu) unit mobil toilet umum disekitar lokasi acara, mempersiapkan tong sampah disekitar lokasi acara, memantau dan memonitoring kebersihan lokasi sebelum dan sesudah acara selesai, dan menugaskan 10 (sepuluh) orang petugas kebersihan di lokasi acara.
“untuk Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan agar mengirimkan peserta lomba masak makanan cemilan dari bahan tahu dan tempe. Peserta hanya mempersipkan bahan pendukung/bumbu diluar bahan baku tahun dan tempe,”lanjut Darussalam.
Dan yang terakhir untuk Kecamatan agar menghadirkan lurah dan Kepala Lingkungan beserta pengurus PKK Kelurahan serta masyarakat. Masyarakat yang ikut jalan sehat nantinya akan diberikan kupon berhadiah saat acara berlangsung.
Selain jalan sehat, HUT Radio Kardopa ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan diantaranya senam pagi, pawai odong-odong, face painting, lomba mewarnai, lomba memasak, jumpa fans Kardopa dan masih banyak acara menarik lainnya.